Review Fitur Keamanan dari Seri MPV Cortez Terbaru

16 July, 2023
clock-bold
2 menit membaca

Image Review Fitur Keamanan dari Seri MPV Cortez Terbaru

Wuling selalu memperhatikan faktor keamanan dan keselamatan dalam setiap produksi mobilnya. Tidak hanya menyediakan fitur hiburan saja, Wuling juga memberikan fitur keamanan untuk memastikan perjalanan Anda selalu aman. Cortez merupakan salah satu seri MPV Wuling yang memberikan fitur keamanan terlengkap yang akan memberikan rasa nyaman dalam setiap berkendara.

Dengan adanya semua fitur keamanan ini, Anda bisa tetap tenang saat menghadapi musim hujan. Hujan biasanya akan membuat jalanan menjadi lebih licin dan meningkatkan resiko di jalanan. Berikut ini kami berikan informasi lengkap mengenai fitur keamanan yang akan Anda dapatkan di Cortez.

Airbag

Airbag

Sebut saja fitur airbag yang sudah wajib ada di mobil jaman sekarang. Resiko bisa terjadi dimana saja dan dari mana saja, itulah yang menjadi pertimbangan kami untuk memberikan fitur keamanan airbag tidak hanya di sisi depan, namun juga di sisi samping agar baik pengemudi maupun penumpang tetap aman. Jadi apabila terjadi risiko seperti tabrakan atau benturan, penumpang dan pengemudi akan tetap aman. Lebih berhati-hatilah saat mengemudi agar Anda tidak perlu memanfaatkan fitur yang satu ini.

Baca juga: Nyaman dengan Fitur Head Unit Wuling Cortez

ABS & EBD

ABS & EBD

Selain keahlian menyetir, pengendara juga membutuhkan fitur keselamatan untuk mendukung pengalaman berekendara yang maksimal. Pada Cortez, fitur keselamatan tingkat atas seperti anti-lock braking system (ABS) dan electronic brake distribution (EBD) sudah ditanamkan sebagai bukti komitmen Wuling dalam memberikan perlindungan keamanan saat menyetir Cortez. Dengan adanya kedua fitur ini maka masing-masing roda mobil dapat mendistribusikan kekuatan pengereman sehingga mobil tidak tergelincir saat direm, terlebih saat direm mendadak. Juga terhindar dari kondisi mengunci saat direm dan memastikan gerak mobil tetap lancar sampai berhenti.

Baca juga: Discover The New Choice Sensation: Mengeksplorasi Detail Cortez

Semua fitur keselamatan di atas adalah fitur yang wajib ada agar kita tetap terus merasa aman saat menyetir Cortez, namun di saat yang sama kita berharap agar tidak pernah perlu untuk mengaktifkannya, bukan? Lalu bagaimana memastikan agar fitur tersebut tetap terjaga dan terawatt dengan baik di saat kita tidak pernah menggunakannya?

Jawabannya, selalu bawa Cortez Anda ke bengkel resmi secara berkala dan teratur agar kondisi setiap fitur keselamatan ini tetap dirawat oleh teknisi-teknisi yang berpengalaman dan ahli. Menjaga kondisi mobil Anda agar selalu prima artinya drive for a Better Life.

 

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer