Kenali Fitur Intelligent Tech Dashboard pada Air ev

28 September, 2024
clock-bold
3 menit membaca

Image Kenali Fitur Intelligent Tech Dashboard pada Air ev

Sebagai penggemar teknologi mobil, Anda mungkin sudah familiar dengan istilah dashboard teknologi pintar. Namun, fitur Intelligent Tech Dashboard pada Wuling Air ev menawarkan lebih dari sekadar layar sentuh dan navigasi. 

Dilengkapi layar sentuh beresolusi tinggi dan berbagai fitur canggih, dashboard ini tidak hanya membuat perjalanan Anda lebih informatif, tetapi juga lebih menyenangkan. Berikut penjelasan fitur Intelligent Tech Dashboard pada Wuling Air ev:

Integrated Floating Wide Screen

Dashboard Air ev hadir dengan teknologi inovatif melalui fitur Intelligent Tech Dashboard. Multifunction Steering Wheel yang elegan, dihiasi logo Wuling berwarna perak, memungkinkan pengemudi mengontrol berbagai pengaturan kendaraan dan hiburan hanya dengan ujung jari. Puncak kecanggihannya terletak pada Integrated Floating Wide Screen yang menyajikan dua layar sentuh berukuran 10,25 inci. 

Layar ini menyatukan panel instrumen digital dan sistem hiburan, menciptakan tampilan yang modern dan intuitif. Tak hanya itu, sistem hiburan pada head unit juga terhubung dengan internet melalui teknologi Internet of Vehicle (IoV), membuka akses ke berbagai fitur canggih dan informasi terkini selama perjalanan.

Fitur Kenyamanan Wuling Air ev

Kenali Fitur Intelligent Tech Dashboard pada Air ev 1 1000x569

Meski compact, Air ev menawarkan ruang kabin yang dirancang dengan cermat untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi penumpangnya. Desain interior yang minimalis, dipadukan dengan jok berbalut bahan kulit sintetis berkualitas tinggi, menciptakan suasana yang lapang dan elegan. 

Fleksibilitas ruang juga menjadi sorotan, dengan konfigurasi kursi baris belakang yang dapat dilipat 50:50 untuk mengakomodasi berbagai kebutuhan bawaan. Fitur-fitur praktis seperti cup holder yang terintegrasi dengan sistem pendingin udara memastikan minuman tetap segar selama perjalanan. Selain itu, sejumlah kompartemen penyimpanan yang tersebar di berbagai sudut kabin memberikan ruang cukup untuk menyimpan barang pribadi.

Rotary Gear Selector

Kehadiran Rotary Gear Selector, sebuah tuas transmisi berbentuk knop putar yang dikelilingi oleh cincin krom berkilau pada Wuling Air ev, menyajikan tampilan interior yang modern dan futuristik. Elemen ini tidak hanya berfungsi untuk mengoperasikan transmisi, tetapi juga menambah kesan mewah pada interior kendaraan. Tidak hanya itu, konsol tengah juga dilengkapi dengan berbagai tombol pengoperasian yang terintegrasi, seperti tombol jendela elektrik, rem parkir elektrik, dan fitur Auto-Vehicle Holding

Dengan fitur Intelligent Tech Dashboard yang inovatif, Air ev menawarkan pengalaman berkendara yang modern dan efisien. Teknologi canggih yang ada di dashboard ini dirancang memudahkan pengemudi dalam mengakses informasi dan mengontrol berbagai fungsi kendaraan.

Selain itu, Wuling Air ev hadir dengan lima pilihan warna yang stylish, yaitu peach pink, pristine white, galaxy blue, avocado green, dan lemon yellow, memungkinkan Anda untuk memilih sesuai dengan gaya dan preferensi pribadi. Dengan kombinasi fitur canggih dan opsi warna segar, Wuling Air ev adalah pilihan tepat untuk Anda yang mencari mobil listrik yang tidak hanya praktis tetapi juga desain yang eye catching!

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer