Info Terbaru! Rute Aturan Ganjil Genap Terbaru di Jakarta

11 January, 2024
clock-bold
4 menit membaca

Image Info Terbaru! Rute Aturan Ganjil Genap Terbaru di Jakarta

Masih banyak yang belum sepenuhnya menyadari mengenai peraturan ganjil genap, walaupun peraturan ini sudah diuji coba sejak 27 Juli 2016 menggantikan peraturan 3 in 1 yang dirasa kurang efektif. Dan pada kenyataannya, hingga 2024, peraturan ganjil genap ini sudah diperluas area penerapannya, dan membuat orang yang belum sempat beradaptasi menjadi semakin merasa menemui teka teki.

Pemerintah tentunya memiliki tujuan baik mengenai penerapan peraturan ini, yaitu agar jalanan ibukota menjadi lebih mudah dilalui dengan harapan kemacetan yang dapat diurai, karena mengurangi jumlah mobil yang melalui jalan-jalan yang ‘dijagai’ peraturan ini. Yuk, kita pelajari area mana saja yang sudah dilengkapi dengan peraturan ini:

Aturan Awal

Pada awalnya, hanya area Bundaran Patung Kuda Bank Indonesia, Sarinah, Hotel Indonesia, Imam Bonjol, Senayan, CSW, Gatot Subroto, dan Mampang yang diwajibkan peraturan pelat mobil ganjil genap antara jam 07.00—10.00 dan 16.00—20.00. Namun, seiring evaluasi kepolisian yang mengatur lalu lintas dan juga melalui persetujuan pemerintah kota sekitar, maka dirasa perlu untuk memperluas area pengawasan system ganjil genap ini, agar kemacetan menjadi lebih terurai.

Baca juga: 4 Sistem Parkir Unik dari Berbagai Negara

Pintu Tol

Satu lagi upaya yang diberlakukan adalah menambahkan 5 pintu tol ke dalam penerapan peraturan ganjil genap ini, yaitu Pintu Tol Bekasi Barat 1, Pintu Tol Bekasi Barat 2, Pintu Tol Bekasi Timur, Pintu Tol Tambun, dan Pintu Tol Pondok Gede. Dikarenakan padatnya area-area tol ini, sehingga pengguna jalannya diharapkan dapat mengatur waktu yang lebih ideal untuk melalui jalur tol ini agar tidak menumpuk di satu waktu yang bersamaan.

Asian Games 2018

Namun ada satu fakta menarik, demi lancarnya perhelatan Asian Games (18 Agustus – 2 September 2018), maka peraturan ganjil genap ini sepenuhnya diaktifkan dari jam 06.00—21.00 dengan perluasan di area-area sebagai berikut:

  1. Jalan Merdeka Barat
  2. Jalan MH. Thamrin
  3. Jalan Jenderal Sudirman
  4. Jalan Sisingamangaraja
  5. Jalan Jenderal Gatot Subroto (Simpang Kuningan – Simpang Slipi)
  6. Jalan Jenderal S Parman (Simpang Slipi – Simpang Tomang)
  7. Jalan MT Haryono (Simpang UKI – Simpang Pancoran – Simpang Kuningan)
  8. Jalan HR Rasuna Said
  9. Jalan Jenderal DI Panjaitan (Simpang Pemuda – Simpang Kalimalang – Simpang UKI)
  10. Jalan Jenderal Ahmad Yani (Simpang Perintis – simpang pemuda)
  11. Jalan Benyamin Sueb (Simpang Benyamin Sueb – Kupingan Ancol)
  12. Jalan Metro Pondok Indah (Simpang Kartini – Bundaran Metro Pondok Indah – Simpang Pondok Indah – Simpang Bungur – Simpang Gandaria City – Simpang Kebayoran Lama)
  13. Jalan RA Kartini

Baca juga: 6 Tips Safety Riding Agar Berkendara Menjadi Aman

Untuk jalur alternatif, polisi telah menyiapkan rute alternatif bagi pengendara yang menghindari kawasan ganjil genap. Seperti diinformasikan melalui laman resmi NTMC Polri, jalur alternatif itu yakni:

  1. Jalan Perintis Kemerdekaan-Jalan Suprapto-Jalan Salemba Raya-Jalan Matraman, dan seterusnya.
  2. Jalan Pasar Minggu-Jalan Soepomo-Jalan Saharjo-Jalan Casablanca-Jalan KH Mas Mansyur, dan seterusnya.
  3. Jalan RE Martadinata-Jalan DanauSunter Barat-Jalan HBR Motik-Jalan GunungSahari, dan seterusnya.
  4. Jalan Kwitang-Jalan GunungSahari, dan seterusnya.
  5. Jalan RA Kartini-Jalan Ciputat Raya.
  6. Jalan Akses Tol Cikampek-Jalan Sutoyo-Jalan Dewi Sartika (arahutara) atau Jalan Akses Tol Cikampek-Jalan Sutoyo-Jalan Dewi Sartika-Jalan Raya Kalibata-Jalan Pasar Minggu-Jalan Soepomo-Jalan Casablanca, dan seterusnya (arahbarat).
  7. Jl. S Parman – Jl. Tomang Raya – Jl. Suryo Pranoto/Jl. Cideng – dan seterusnya
  8. Jl. Warung Jati Barat – Jalan Pejaten Raya – Jl. Pasar Minggu – Jl.Soepomo – Jl. Saharjo, dan seterusnya.

Oh ya sebelum melanjutkan membaca, Wuling punya informasi menarik yang sayang untuk kamu lewatkan.

Ayo, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan brosur kami yang informatif.

Download Brosur BinguoEV

Download Brosur Alvez

Download Brosur Almaz Hybrid

Download Brosur Air ev

Download Brosur New Almaz RS

Rute Ganjil Genap 2024

Berikut ini adalah lokasi 26 ruas ganjil genap di Jakarta:

1. Jalan Pintu Besar

2. Jalan Hayam Wuruk

3. Jalan Gajah Mada

4. Jalan Medan Merdeka Barat

5. Jalan Majapahit

6. Jalan Jenderal Sudirman

7. Jalan MH Thamrin

8. Jalan Panglima Polim

9. Jalan Sisingamangaraja

10. Jalan Suryopranoto

11. Jalan Fatmawati

12. Jalan Kyai Caringin

13. Jalan Balikpapan

14. Jalan Tomang Raya

15. Jalan Jenderal S Parman

16. Jalan Gatot Subroto

17. Jalan MT Haryono

18. Jalan HR Rasuna Said

19. Jalan D.I Pandjaitan

20. Jalan Pramuka

21. Jalan Jenderal A. Yani

22. Jalan Salemba Raya sisi Barat

23. Jalan Salemba Raya sisi Timur mulai dari Simpang Jalan Paseban Raya sampai Jalan Diponegoro

24. Jalan Kramat Raya

25. Jalan Gunung Sahari

26. Jalan Stasiun Senen

Pengecualian Ganjil Genap di Jakarta

1. Kendaraan ambulans

2. Kendaraan bertanda khusus yang membawa masyarakat disabilitas

3. Kendaraan angkutan umum (pelat kuning)

4. Kendaraan pemadam kebakaran

5. Sepeda motor

6. Kendaraan yang digerakkan dengan motor listrik

7. Kendaraan pimpinan lembaga tinggi negara RI

8. Kendaraan angkutan barang khusus bahan bakar minyak dan gas

9. Kendaraan dinas operasional berpelat merah, TNI dan Polri

10. Kendaraan untuk memberikan pertolongan pada kecelakaan lalu lintas

11. Kendaraan pimpinan dan pejabat negara asing serta lembaga internasional yang menjadi tamu negara

12. Kendaraan petugas kesehatan penanganan Covid-19, selama masa penanggulangan bencana yang diakibatkan oleh penyebaran Covid-19.

13. Kendaraan untuk kepentingan tertentu menurut pertimbangan petugas Polri seperti kendaraan pengangkut uang

14. Kendaraan mobilisasi vaksin Covid-19

15. Kendaraan mobilisasi pasien Covid-19

16. Kendaraan angkutan barang pengangkut logistik

17. Kendaraan pengangkut tabung oksigen

Bijaklah untuk mengatur waktu dan rencanakan perjalanan anda sebelumnya. Semoga kini aktivitas anda tetap lancar dan aman. Salam, Drive for A Better Life!

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer