Produk pertama Wuling telah diluncurkan pada 2 Agustus 2017 ini, di Senayan City, Jakarta Selatan. Mobil MPV pertama kami ini, di beri nama Confero dan Confero S.
Desain eksterior Wuling Confero S
Pada setiap bodi Confero S memiliki desain yang cukup simple tapi masih menonjolkan sisi yang elegan khas mobil yang modern. Pada bagian depan disematkan headlamp berupa Adjustable Projector Headlight yang pancaran cahayanya bisa Anda atur sesuai dengan kebutuhan Anda. Headlamp ini juga telah dilengapi dengan fog lamp dengan fitur Daytime Running Light yang bisa menyala dengan sendirinya saat mesin dinyalakan. Dengan adanya fog lamp akan sangat membantu Anda dalam menembus jalanan yang berkabut.
Desain grille pada MPV Wuling Confero S dibuat dengan garis dan bumper yang dilengkapi dengan chrome sehingga memperjelas kesan simple dan modern. Memang pada bagian samping Wuling Confero S dibuat dengan sangat sederhana. Tapi walaupun begitu Anda juga masih bisa melihat kesan yang stylish karena gaya luxury side body molding. Kaca spion yang disematkan memiliki teknologi door mirror yang sudah dan bisa Anda atur tanpa harus membuka jendela.
Baca Juga
Pada bagian belakang, Confero S memiliki stop lamp Rear Combination Lamp yang bisa memberikan penerangan yang sangat baik saat malam hari terutama saat Anda melakukan pengereman. Tidak sampai disitu saja, bagian belakang juga disematkan logo Wuling dengan balutan krom yang semakin menambah eksterior Wuling Confero S sangat menarik.
Desain interior Wuling Confero S
Pada bagian interior, MPV Wuling Confero S juga memiliki desain yang juga elegan. Hal tersebut bisa Anda lihat pada bagian dashboard yang memiliki desain dengan elegan dan fitur hiburan yang mumpuni. Terdapat layar 8 inch touchscreen yang bisa dihubungkan dengan smartphone Anda baik menggunakan USB maupun bluetooth. Tidak hanya itu saja, terdapat sistem kendali AC yang berteknologi electro motion dan dual blower. Teknologi tersebut berfungsi untuk mempermudah penumpang dalam mengatur AC.
Tidak hanya itu saja, terdapat kamera sensor yang sangat memudahkan pengemudi dalam memarkirkan kendaraan. Kamera tersebut disematkan pada bagian depan maupun belakang MPV Wuling Confero S. Terdapat fitur USB Socket pada setiap baris yang bisa Anda gunakan untuk mengisi daya baterai pada ponsel Anda. Pada bagian indikator memiliki teknologi MID luxury cluster yang akan menampilkan informasi yang sangat akurat. Pada bagian MID juga disematkan fitur yang bisa mendeteksi apabila ban memiliki tekanan yang kurang. Desain interior MPV Wuling Confero S dibuat untuk memberikan kenyamanan pada penumpang dan pengemudinya.
Mesin Wuling Confero S
Baca Juga
Lanjut berbicara tentang mesin yang digunakan pada MPV Wuling Confero S. Confero S telah dilengkapi dengan mesin 4 silinder in line dengan tipe DOHC DVVT dan memiliki kapasitas hingga 1.485 cc. Sistem transmisi yang digunakan adalah 5 speed manual. Dengan begitu, MPV Wuling Confero S bisa memiliki tenaga hingga 107 hp pada pada putaran 5.800 rpm dan torsi yang dihasilkan hingga 142 Nm. Pada bagian bahan bakar, MPV Wuling Confero S memiliki teknologi MPI yang bisa memberikan performa yang maksimal tapi tetap irit bahan bakar.
Fitur Wuling Confero S
Tidak hanya memiliki performa mesin yang cukup tangguh saja, tapi MPV Wuling Confero S juga dilengkapi dengan fitur yang menunjang keselamatan dan kenyamanan bagi pengemudi atau penumpang. Fitur penunjang keamanan pada Confero S menggunakan rem yang sudah berteknologi anti-lock braking system (ABS) dan electronic brake distribution (EBC). Dengan teknologi seperti itu akan mencegah ban selip dan menawarkan kualitas pengereman yang lebih baik.
Di samping itu, untuk memberikan perlindungan pada bagian penumpangnya juga disematkan dual SRS airbag yang berada pada jok depan dan sabuk pengaman pada semua kursi penumpang sehingga memberikan perlindungan yang maksimal saat terjadi kecelakaan.
Pada bagian hiburan sendiri Confero S hadir dengan beberapa fitur yang canggih. Adapun fitur yang disematkan adalah rear parking camera, AC, audio system, charging port dan speaker dengan suara yang membahana. Terutama pada bagian setir sudah dilengkapi dengan navigasi yang fungsional dan terintergrasi pada sektor head unit. Dengan begitu, pengemudi juga bisa mengatur entertaiment secara langsung tanpa kerepotan.
Demikianlah, beberapa fitur canggih yang disematkan pada MPV Wuling Confero S. Tidak hanya memiliki desain interior maupun eksterior yang sangat simple nan elegan, tapi juga mesin yang memiliki daya pacu yang cukup handal.
SHARE: