Fungsi & Cara Menggunakan Cruise Control pada Mobil BinguoEV

31 July, 2024
clock-bold
3 menit membaca

Image Fungsi & Cara Menggunakan Cruise Control pada Mobil BinguoEV

Untuk memudahkan pengemudi dalam mengontrol kecepatan, saat ini telah banyak jenis mobil yang dilengkapi dengan fitur cruise control. Dengan teknologi ini, mengemudi kendaraan menjadi lebih mudah serta meningkatkan keamanan.

Tidak bisa dipungkiri jika seiring berjalannya waktu, teknologi mobil semakin berkembang dan canggih. Salah satu contohnya seperti teknologi cruise mobil yang memungkinkan kendaraan dapat dikontrol kecepatannya dengan lebih mudah.

Untuk mengetahui apa sebenarnya fitur cruise control mobil dan apa fungsinya, simak penjelasan di bawah ini.

Pengertian Fitur Cruise Control

Bagi yang belum tahu, cruise control adalah fitur canggih yang disematkan pada mobil keluaran terbaru. Fitur ini berfungsi untuk mengontrol mobil agar konsisten pada kecepatan tertentu tanpa perlu menekan pedal akselerator.

Teknologi cruise control membantu pengemudi khususnya yang melakukan perjalanan jauh agar kaki tidak terasa lelah karena harus menekan pedal. Pada mobil manual, teknologi ini memiliki banyak sebutan seperti speed control, intelligent cruise control, active cruise control, distronic plus dan masih banyak lagi.

Fungsi Cruise Control

Fungsi Cruise Control

Fungsi utama dari fitur cruise control ini adalah untuk mengatur kecepatan mobil tanpa harus menginjak pedal gas. Meski begitu, ada batasan minimal dan maksimal fitur ini dapat dijalankan.

Biasanya batas kecepatan minimal fitur ini bisa digunakan saat mobil berapa di atas kecepatan 40 km/jam. Fitur ini sangat cocok digunakan untuk melaju di jalan tol yang memiliki kecepatan rata-rata 60 km/jam.

Fungsi cruise control yang selanjutnya adalah untuk mendeteksi jarak kendaraan di depannya ketika mobil sedang melaju. Fitur ini juga akan melakukan perintah pengereman otomatis dengan adanya bantuan dari teknologi artificial intelligence (AI) yang sudah disematkan. Fungsi ini bisa Anda temukan pada mobil yang menggunakan teknologi adaptive cruise control.

Cara Kerja Cruise Control

Cara kerja cruise control adalah dengan menghubungkan fitur ini pada akselerator melalui kabel. Tujuannya adalah untuk menjaga pedal gas pada posisi tertentu serta menjaga kestabilan mobil agar tetap berada pada batasan kecepatan yang sudah ditentukan.

Selanjutnya sistem elektronik yang ada pada mobil akan mengatur kecepatan dengan menggunakan berbagai sensor dan kontrol throttle agar bisa mengoperasikan sistem tersebut melalui sistem nirkabel.

Cara Menggunakan Fitur Cruise Control

Cara Menggunakan Fitur Cruise Control

Pada dasarnya cara menggunakan dari fitur cruise control ini sangat mudah karena terdapat beberapa tombol yang tersedia pada fitur ini. Cara menggunakannya adalah sebagai berikut:

1. Tombol On/Off

Tombol on/off digunakan untuk mengaktifkan fitur cruise control. Untuk memastikan apakah fitur sudah aktif atau belum, Anda bisa lihat pada dasbor mobil.

2. Tombol Res+

Tombol ini berguna untuk menambah kecepatan mobil sebesar 1 mph. Jika pengemudi ingin menambah kecepatan lagi, maka cukup menekan tombol tersebut sekali lagi atau sesuai dengan kebutuhan kecepatan yang diinginkan.

3. Tombol Set-

Tombol set- pada mobil dengan adaptive cruise control berguna untuk mengurangi kecepatan sebelumnya sebesar 1 mph. Jadi Anda cukup menekan beberapa kali tergantung seberapa besar kecepatan yang ingin dikurangi.

4. Tombol Cancel

Tombol cancel berguna untuk menonaktifkan fitur cruise control. Dengan menekan tombol ini, fitur control tidak lagi berfungsi.

Kelebihan dan Kekurangan Cruise Control

Fitur cruise control mobil memang diciptakan untuk memberikan kemudahan bagi pengemudi. Akan tetapi fitur ini juga memiliki kekurangan yang perlu Anda perhatikan sebelum menggunakannya. Berikut ini kelebihan dan kekurangan cruise control mobil yang perlu Anda ketahui.

Kelebihan:

  • Membantu meningkatkan kenyamanan saat berkendara
  • Mengurangi kelelahan saat mengemudi
  • Meningkatkan efisiensi bahan bakar

Kekurangan:

  • Tidak bisa digunakan pada jalanan macet
  • Sistem tidak bisa mendeteksi kondisi jalanan yang berbahaya seperti genangan air yang bisa menimbulkan bahaya bagi pengemudi.

Saat ini telah banyak mobil keluaran terbaru yang dibekali dengan teknologi cruise control, salah satunya adalah Almaz RS. Mobil ini dilengkapi dengan fitur Adaptive Cruise Control pada teknologi ADAS (Advanced Driver Assistance System) yang tidak hanya memudahkan pengemudi untuk mengontrol kecepatan kendaraan akan tetapi juga menjadi fitur safety untuk keselamatan berkendara karena bisa melakukan pengereman otomatis disaat yang diperlukan.

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer