Seputar Baterai Wuling Air ev: Spek, Jenis Hingga Garansi

5 December, 2023
clock-bold
5 menit membaca

Image Seputar Baterai Wuling Air ev: Spek, Jenis Hingga Garansi

Wuling Air ev, menjadi salah satu mobil listrik yang populer di kalangan masyarakat Indonesia. Apalagi mobil ini mendapat insentif yang ditanggung pemerintah, berupa potongan PPN sebesar 10% hingga Desember 2023 yang membuat harga Wuling Air ev semakin terjangkau.

Cukup banyak masyarakat yang penasaran dengan harga dari baterai Wuling Air ev. Karena sebagai mobil listrik, baterai menjadi bagian sangat vital untuk tempat penyimpanan daya mobil tersebut.

Wuling Air ev memiliki beberapa tipe, yaitu Long Range yang bisa menjelajah hingga 300 km, Standard Range mempunyai kemampuan dengan daya jelajah 200 km dan tipe Lite yang juga mampu mencapai jarak tempuh 200 km. Perbedaan daya jelajah ini dikarenakan adanya  kapasitas baterai yang berbeda.

Spesifikasi Baterai Air ev

Terkait spesifikasi baterai Air ev, untuk tipe Long Range berkapasitas 26.7 kWh, sedangkan untuk Standard Range dan Lite sama-sama berkapasitas 17.3 kWh yang keduanya memiliki motor bertenaga 30 kW atau setara dengan 40,2 dk dengan berpenggerak roda belakang. Lebih tepatnya tipe Lite memiliki kapasitas yang sama dengan tipe Standard Range.

Dalam pengisian dayanya Wuling Air ev ini sangat simple karena bisa dilakukan pengisian daya listrik rumah. Dengan minimum daya listrik rumah 2200 VA, pengisian daya untuk Wuling Air ev Standard Range dan Lite hanya memakan waktu kurang lebih 8,5 jam, sedangkan untuk tipe Long Range kurang lebih 11 jam.

Sedangkan dengan daya listrik rumah 6600 VA, pengisian daya untuk Wuling Air ev Standard Range dan Lite masih sama yaitu 8,5 jam. Namun untuk Long Range dapat terisi lebih cepat, kurang lebih 4,5 jam.

Jenis Baterai Air ev

Jenis Baterai Air ev

Baterai yang digunakan pada mobil listrik compact ini adalah baterai Lithium Ferro-Phosphate yang sudah melalui uji ketahanan terhadap air dan debu setingkat rating IP67, sehingga pengguna mobil listrik seperti Air ev akan merasa lebih nyaman saat memilikinya.

Lithium Ferro-Phosphate (LiFePO4) sendiri adalah jenis baterai yang sering digunakan dalam kendaraan listrik karena memiliki beberapa keunggulan, seperti tingkat keamanan yang tinggi, umur masa pakai yang panjang, dan daya tahan terhadap suhu tinggi.

Baterai ini pun memiliki beberapa keunggulan yang akan membuat pengguna mobil listrik semakin nyaman, berikut keunggulan baterai Lithium Ferro-Phosphate:

  • Keamanan

LiFePO4 dikenal karena tingkat keamanannya yang tinggi. Jenis ini lebih tahan terhadap overcharge, overdischarge, maupun kondisi lain yang dapat menyebabkan bahaya seperti pembengkakan (swelling) atau bahkan ledakan pada baterai.

  • Tahan Lama

Baterai LiFePO4 umumnya memiliki umur pakai yang lebih lama dibandingkan dengan beberapa jenis baterai lithium-ion lainnya. Mereka dapat bertahan hingga ribuan siklus pengisian dan pengosongan, yang membuatnya cocok untuk penggunaan yang memerlukan ketahanan jangka panjang.

  • Tegangan Stabil

LiFePO4 memiliki tegangan seluler yang relatif stabil selama penggunaan, yang mempermudah penggunaan dalam berbagai aplikasi, termasuk kendaraan listrik.

  • Daya Tahan Terhadap Suhu Tinggi

LiFePO4 cenderung lebih tahan terhadap suhu tinggi daripada beberapa jenis baterai lithium-ion lainnya, yang membuatnya cocok untuk penggunaan di lingkungan yang panas.

  • Ramah Lingkungan

LiFePO4 tidak mengandung logam berat beracun, seperti kadmium atau kobalt yang ada pada beberapa jenis baterai lithium-ion lainnya, sehingga lebih ramah lingkungan.

Daya Tahan Baterai Air ev

Baterai Wuling Air ev sudah melalui 41 tes ketat untuk menguji ketahanannya. Tes yang dilakukan ini menunjukan bahwa baterai Wuling Air ev memiliki daya tahan yang kuat. Beberapa hasil tes yang dilakukan untuk menguji daya tahan baterai Wuling Air ev adalah sebagai berikut:

  • Drop Test

Uji coba ini dilakukan dengan cara menjatuhkan baterai dari ketinggian satu meter dan baterai masih utuh. Tes ini dilakukan untuk mengatasi keadaan darurat.

  • Flip Test

Uji coba dilakukan dengan percobaan rotasi berulang dalam arah X dan Y, struktur baterai pun masih utuh dan secara efektif dapat mengatasi benturan keras saat berjalan.

  • Tes Perendaman Air

Baterai direndam di air sedalam 1 meter selama lebih dari 30 menit, dalam keadaan tertutup rapat dan tidak ada aliran air masuk. Uji coba ini dilakukan untuk menangani saat kondisi hujan atau jalan yang banjir.

  • Uji Coba Kecelakaan

Dilakukan simulasi tabrakan dalam arah X/Y yang berbeda dengan akselerasi maksimum 28G. Hasilnya baterai tidak memiliki kebocoran atau kerusakan. Baterai masih stabil saat kendaraan mengalami tabrakan.

  • Uji Pembakaran

Paket baterai dipanggang selama 130 detik dan masih dalam kondisi baik tanpa ledakan atau kebakaran. Baterai dari Wuling Air ev ini aman saat kendaraan menghadapi suhu panas yang ekstrem.

  • Uji Coba Getaran

Setelah tiga hari baterai digetarkan dengan kekuatan hingga 24Hz, paket baterai tetap stabil, aman, dan bebas masalah. Dengan tingkat kestabilan yang tinggi, baterai bisa menghadapi kendaraan yang tidak stabil karena kondisi jalan.

Video Seberapa Aman Air ev Melewati Genangan Air?

Perawatan dan Garansi Baterai Air ev

Perawatan dan Garansi Baterai Air ev

Harga dari mobil listrik Wuling Air ev dengan potongan PPN 10%, membuat harganya semakin terjangkau. Saat ini harga mobil listrik compact dari Wuling ini dipatok dengan harga Rp206 hingga Rp299 jutaan untuk OTR Jakarta.

Dalam setiap pembelian unit Wuling Air ev akan mendapatkan beberapa layanan tertentu, salah satunya adalah layanan purna jual, garansi umum kendaraan hingga 3 tahun atau 100.000 km. Bahkan untuk melakukan servis berkala, Anda tidak harus datang ke dealer atau bengkel resmi, namun bisa menggunakan layanan Pick Up And Drop Off.

Untuk komponen tertentu seperti power battery, drive motor, hingga motor controller mendapatkan garansi khusus yang jangka waktunya lebih lama dengan jarak yang lebih panjang, yaitu 8 tahun atau 120.000 KM.

Mendapatkan layanan garansi yang dengan jangka waktu lama dan kilometer yang panjang tentu akan membuat semakin nyaman untuk memiliki Wuling Air ev. Sehingga ketika terjadi suatu permasalah tidak perlu bingung lagi.

Oh ya, Wuling punya informasi menarik yang sayang untuk kamu lewatkan.

Ayo, jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan brosur kami yang informatif.

Download Brosur BinguoEV

Download Brosur Alvez

Download Brosur Almaz Hybrid

Download Brosur Air ev

Download Brosur New Almaz RS

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer