Body Repair: Fungsi, Arti, Biaya dan Pemilihan Bengkel Mobil

31 May, 2022
clock-bold
8 menit membaca

Image Body Repair: Fungsi, Arti, Biaya dan Pemilihan Bengkel Mobil

Kerusakan pada body mobil bisa terjadi seiring berjalannya waktu dan usia pemakaian. Ada beberapa hal yang dapat mengakibatkan kerusakan ini, salah satunya adalah senggolan kecil di jalan yang kemudian mengakibatkan goresan di body mobil Anda. Dalam kondisi yang seperti ini, Anda membutuhkan body repair dan pengecatan ulang.

Namun sebelum Anda memutuskan pergi ke bengkel body repair dan cat mobil, ada beberapa hal yang harus diperhatikan terlebih dahulu. Seperti pemilihan bengkel, kualitas pekerjaan sampai dengan harga yang ditawarkan. Jangan sampai terjebak pada bengkel dengan harga mahal namun kualitas pekerjaan ala kadarnya.

Pada pembahasan trivia kali ini, kami akan memberikan edukasi mengenai body repair ini dengan tujuan supaya kondisi mobil Anda kembali seperti semula dengan harga yang bersahabat.

Pengertian Body Repair

Pengertian Body Repair

Body repair adalah perbaikan pada body mobil Anda akibat tabrakan atau pemakaian sehari hari yang meliputi perbaikan atau penggantian panel dengan menggunakan metode tertentu. Pada umumnya untuk melakukan perbaikan ringan dan sedang, bengkel akan melakukan metode washer welder, palu on-off dolly dan shinking. Sedangkan perbaikan berat seperti penyambungan atau penggantian panel, bengkel biasanya akan melakukan metode CO2 mig / mag welding.

Ada 3 tahapan utama yang dilakukan saat berada di bengkel body repair, yaitu:

  • Tahap pertama, bengkel akan melakukan identifikasi panel yang mengalami kerusakan.
  • Tahap kedua, panel yang mengalami kerusakan akan dilakukan perbaikan, terdiri dari pembersihan/pengamplasan, pendempulan sampai pengecatan ulang.
  • Tahap ketiga, panel yang sudah dilakukan perbaikan akan di finishing dengan melakukan pemolesan menyeluruh supaya mengkilap.

Fungsi Body Repair

Fungsi Body Repair

Fungsi utama dari body repair adalah melakukan perbaikan terhadap mobil Anda yang mengalami permasalahan dan kerusakan. Selain itu body repair juga akan mengembalikan warna baru mobil Anda akibat lecet ataupun tabrakan yang berakibat pada hilangnya warna asli mobil. Dari tahapan pengerjaan saat berada di bengkel body repair, hasil finishingnya sangat memuaskan dengan kembalinya kilap mobil Anda dengan berbagai perlindungan seperti anti karat dan anti jamur.

Hasil finishing yang memuaskan ini berasal dari 4 lapisan cat yang digunakan saat body repair. Lapisan pertama adalah lapisan primer yang mencegah karat besi mobil, lalu surfacer sebagai pencegahan defect absorb. Lapisan diatasnya adalah base coat sebagai warna utama dari mobil dan terakhir adalah clear coat untuk mencegah cat mobil menjadi pudar. Selain itu clear coat juga berfungsi untuk mengilapkan cat mobil.

Pemilihan Bengkel Body Repair

Pemilihan Bengkel Body Repair

Untuk mengerjakan body repair, sebaiknya jangan asal pilih terlebih hanya karena harganya yang murah saja. Karena akan berdampak langsung body ataupun cat mobil yang tidak rapi. Yang paling sering terjadi adalah hasil finishing panel yang dikerjakan tampak berbeda dengan panel yang lain, sehingga warna mobil akan tampak menjadi belang.

Anda bisa menemui cukup banyak bengkel body repair, baik yang membuka bengkel sendiri atau jasa pengecatan di pinggir jalan dengan harga yang bervariasi. Tidak jarang hasil yang diberikan juga cukup baik, mengingat tidak sedikit perusahaan asuransi yang bekerjasama dengan bengkel body repair seperti ini untuk menekan biaya perbaikan namun dengan hasil pengerjaan yang cukup baik.

Yang harus benar benar diperhatikan adalah bagaimana riwayat bengkel tersebut selama berdiri, pengalaman dan bagaimana teknik pengecatan yang dimiliki bengkel tersebut. Salah satu indikasi bengkel tersebut memiliki kualitas yang baik adalah memiliki banyak pelanggan tetap dan banyak dijadikan referensi para pengguna mobil. Jadi banyak banyak mencari informasi mengenai bengkel yang akan Anda tuju ya.

Namun untuk hasil yang lebih baik sangat disarankan untuk mengerjakan di bengkel resmi body repair, karena mobil Anda akan dikerjakan oleh tenaga profesional dan penggunaan cat yang jauh lebih berkualitas. Kalau body repair non resmi biasanya menggunakan cat duco yang merupakan singkatan dari DuPont Corporation, sementara bengkel body repair resmi biasanya menggunakan merk cat yang lebih berkualitas seperti Sikkens, Spies Hecker dan Stansdoke.

Range Harga & Biaya

Range Harga & Biaya

Saat melakukan body repair, ada beberapa langkah perbaikan yang dilakukan pada bagian mobil yang mengalami kerusakan. Ada beberapa komponen biaya yang harus diperhitungkan untuk body repair, mulai dari perbaikan penyok, ataupun pengelasan apabila ada karat, pengecatan hingga finishing. Semua biaya ini dapat dihitung untuk full body mobil ataupun per panel,

Range perhitungan biaya perbaikan yang dilakukan untuk bengkel non resmi sedikit lebih murah dibandingkan bengkel resmi, estimasi biayanya adalah sebagai berikut.

  • Standar Panel Pintu, spoiler, sideskirt, bumper, fender/spakbor berkisar antara Rp 300.000 - Rp 450.000
  • Kap bagasi dan mesin mobil berkisar antara Rp 400.000 - Rp 600.000
  • Atap mobil berkisar antara Rp 500.000 - Rp 800.000

Sementara itu untuk biaya perbaikan yang dilakukan untuk bengkel resmi sedikit lebih mahal, karena menggunakan bahan cat yang jauh lebih berkualitas dan tenaga profesional. Pada bengkel body repair resmi harga per panel adalah sekitar Rp 700.000 dan untuk atap adalah Rp 1,8 juta. Sementara untuk penggunaan cat yang lebih berkualitas seperti Sikkens dan Spies Hecker harganya berkisar antara Rp 800.000 untuk setiap panel.

Setelah kita mengetahui range biaya perbaikan dan pengecatan per panel, sekarang kita hitung biaya estimasi pengecatan untuk full body dengan menggunakan cat oven. Anda bisa melakukan pengerjaaan yang lebih murah di bengkel non resmi, namun untuk hasil pengerjaan cat dan finishing yang lebih baik Anda bisa memilih menggunakan bengkel body repair resmi.

  • Full body dengan menggunakan bahan Nippon Paint, DuPont, Apsara, dan Blinken, Anda bisa mendapatkan dengan harga Rp 4 juta (tergantung ukuran dan kondisi body mobil dan pemilihan warna)
  • Full Body dengan menggunakan bahan Sikkens dan Spies Hecker, Anda bisa mendapatkan dengan harga Rp 9 juta (tergantung ukuran dan kondisi body mobil dan pemilihan warna)

Teknik Body Repair Mobil

Teknik Vacuum Cup

Teknik yang satu ini bisa memperbaiki adanya kerusakan pada ada plat bodi kendaraan karena benturan sehingga plat body mulur tetapi tidak melebihi batas elastisitas. Kalau plat body rusak dan lebih dari batas elastisitasnya maka akan sulit untuk menggunakan teknik yang satu ini dalam perbaikannya.

Teknik Menarik dengan Batang Penarik dan Palu Sliding

Teknik yang satu ini memiliki dua cara perbaikan, yaitu plat yang rusak akan dilubangi lalu ditarik dan lubang pada plat body akan ditutup lagi. Cara yang kedua adalah dengan memasang pengait pada panel yang rusak dengan menggunakan las lalu akan dihaluskan kembali.

Teknik Perbaikan dengan Alat Hidrolik

Cara yang satu ini akan dilakukan terhadap mobil dengan plat body yang rusak parah. Alat ini berfungsi untuk menarik, menekan, dan mendorong plat body yang mengalami kerusakan. Nanti akan dibuatkan kaitan pada pelat body seperti yang terdapat pada teknik sebelumnya, lewat lubang atau menambah jumlah pengait.

Teknik Batang Pengungkit

Teknik yang satu ini akan dilakukan dengan cara menyelipkan prybar lewat lubang sempit yang ada pada bawah pintu atau membuat lagi lubang pada pintu yang nantinya akan ditutup oleh door trim.

Teknik Palu on Dolly

Teknik yang satu ini menggunakan palu untuk memukul bagian kulit yang rusak tapi di bawahnya akan diberikan landasan dolly. Permukaan dengan kerusakan yang lebar akan menggunakan duli yang rata tapi permukaan yang yang mengalami kerusakan pada lengkungan bodi tajam maka dolly akan lebih cengkung.

Teknik Pengikiran

Teknik yang satu ini bisa meratakan permukaan plat, seperti plat yang rusak karena tabrakan dan ada sudut yang harus diratakan menggunakan kikir. Hal ini juga bisa dilakukan untuk bekas plat yang di las. Cacat yang terdapat pada body mobil juga bisa dihilangkan dengan menggunakan gerinda. Namun hasilnya akan lebih baik lagi kalau menggunakan kikir pada akhir pengerjaan.

Teknik Hot Shrinking

Teknik yang satu ini menggunakan sifat logam yang bisa dipanaskan dan didinginkan. Logam yang diberikan suhu panas akan memuai dan akan mengerut jika diberikan suhu dingin. Plat body yang rusak bisa dipanaskan sampai warnanya merah lalu didinginkan menggunakan air secara tiba-tiba.

Teknik Pendempulan

Teknik yang satu ini akan digunakan sebelum bodi kendaraan yang baru diperbaiki akan dicat. Beberapa teknik yang ada di atas belum tentu bisa membuat permukaan bodi langsung terlihat seperti baru lagi sehingga Anda bisa menggunakan dempul untuk membuatnya makin sempurna.

Teknik Pemotongan atau Penggantian Bodi

Untuk menggunakan teknik yang satu ini maka pemilik mobil harus memikirkan biaya yang diperlukan terlebih dahulu karena kalau rusaknya parah maka akan dibutuhkan banyak biaya untuk bisa memperbaiki nya. Atau bisa dilakukan cara lain, yaitu dengan memotong bodi kendaraan lalu menggantinya dengan body yang asalnya dari mobil lain.

Berapa Lama Body Repair Mobil?

Perbaikan body mobil biasanya akan disesuaikan dengan seberapa rusaknya body tersebut. Maksudnya adalah keparahan dari kerusakan yang terjadi pada mobil. Setidaknya ada tiga kategori untuk membedakannya, yaitu light repair medium repair, dan heavy repair. Light repair merupakan kerusakan ringan pada 1-3 panel, sedangkan medium adalah untuk 4-7 panel dan heavy adalah di atas 7 panel.

Kerusakan pada 1-3 panel hanya membutuhkan waktu 1 sampai 4 hari saja. Namun kalau kerusakan yang sampai 4 sampai 7 panel maka membutuhkan waktu sampai 1 minggu. Kerusakan berat akan sulit untuk diestimasi karena waktu perbaikan yang akan disesuaikan dengan ketersediaan dari komponen mobil.

Setelah baca autotips ini, keluarga Wuling sekarang sudah bisa memilih mana bengkel yang akan Anda tuju saat akan melakukan body repair. Anda juga tidak perlu ragu datang langsung ke bengkel resmi Wuling untuk melakukan body repair dan pengecatan. Semua pekerjaan kami tangani dengan profesional dan menggunakan cat yang berkualitas untuk kesempurnaan mobil Anda.

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer