8 Jenis Usaha yang Cocok Pakai Mobil Pick Up

12 January, 2023
clock-bold
5 menit membaca

Image 8 Jenis Usaha yang Cocok Pakai Mobil Pick Up

Salah satu usaha yang bisa dilakukan dengan penghasilan cukup menjanjikan adalah usaha pakai mobil pick up. Usaha satu ini cukup menjadi primadona karena seseorang tidak perlu menyewa ruko untuk membuka lapak, melainkan cukup dengan memanfaatkan bak terbuka di mobil pick up yang dimiliki. Kapasitas dan dimensi mobil pick up yang luas memungkinkan orang untuk membawa banyak barang di atasnya.

Ukuran bak atau box mobil pick up pun bervariasi sehingga bisa dipilih sesuai kebutuhan. Tapi, apa saja jenis usaha yang bisa dilakukan dengan memanfaatkan mobil pick up? Berikut ulasannya untuk Anda!

Jasa Angkut Barang Pindahan

Jasa Angkut Barang Pindahan

Mobil pick up sangat cocok digunakan untuk usaha jasa angkut barang pindahan. Bagian bak belakangnya yang luas, cukup untuk menampung berbagai jenis barang rumah tangga, mulai dari furniture, seperti meja, sofa, dan lemari pakaian, hingga barang elektronik besar, seperti kulkas, dan mesin cuci. Oleh karena itu, mobil pick up menjadi modal yang sangat penting bagi seseorang yang ingin membuka usaha jasa angkut barang pindahan.

Usaha ini sangat dibutuhkan di daerah perkotaan, apalagi daerah yang dekat dengan kampus atau perkantoran. Tidak hanya orang yang ingin pindah rumah saja yang butuh jasa ini, tapi juga mahasiswa dan pegawai kantoran yang ingin pindah kost atau kontrakan.

Usaha Buah dan Sayur

Usaha Buah dan Sayur

Mobil pick up juga sangat cocok digunakan untuk usaha jual buah dan sayur. Usaha ini bisa dilakukan dengan membeli buah-buahan dan sayur mayur di produsen, lalu menjualnya di pasar atau di tempat-tempat khusus menggunakan mobil pick up. Usaha ini juga bisa dilakukan dengan menanam buah dan sayur sendiri, kemudian menjualnya setelah panen. Dengan menanam buah dan sayur sendiri, tentunya keuntungan yang didapatkan akan lebih banyak dibandingkan membeli ke produsen.

Distribusi Hasil Pertanian dan Perkebunan

Distribusi Hasil Pertanian dan Perkebunan

Mobil pick up juga sangat cocok digunakan untuk usaha distribusi hasil pertanian dan perkebunan. Seseorang bisa menyewakan mobil pick up-nya kepada para petani untuk membantu mereka membawa hasil panen pertanian dan perkebunan yang banyak, seperti cabe, bawang, tomat, padi, serta sayur dan buah-buahan lainnya. Usaha ini akan sangat dibutuhkan di wilayah pedesaan yang memiliki lahan pertanian dan perkebunan yang luas. Selain itu, usaha ini juga akan laris manis saat musim panen tiba.

Usaha Perabotan Dapur & Rumah Tangga

Usaha Perabotan Dapur & Rumah Tangga

Usaha selanjutnya yang cocok dijalankan pakai mobil pick up adalah usaha jual barang-barang perabotan dapur dan barang kebutuhan rumah tangga, seperti piring, gelas, botol minum, toples, sapu, taplak meja, tudung saji, dan lain sebagainya. Usaha ini biasa dijalankan dengan berkeliling area perumahan. Selain itu, usaha ini juga biasa dijalankan di acara-acara tertentu yang ramai dikunjungi orang, seperti pameran atau pasar malam.

Usaha Warung Mobil (Warmob)

Usaha Warung Mobil (Warmob)

Warung mobil atau biasa disingkat warmob merupakan usaha menjual makanan dan minuman di atas mobil. Mobil yang digunakan bisa beragam, mulai dari mobil minibus hingga mobil pick up. Namun, menggunakan mobil pick up untuk membuka usaha warmob lebih direkomendasikan karena bak belakang pick up lebih luas, sehingga bisa mengangkut beragam jenis lauk-pauk.

Makanan yang dijual pun beragam, tapi umumnya warmob menjual aneka hidangan nasi, mulai dari nasi pecel, nasi campur, nasi uduk, hingga nasi kuning. Warmob banyak ditemukan di area yang ramai dikunjungi orang, seperti area CFD serta area dekat kampus dan perkantoran.

6 1000x569

Jasa Angkut Material Bangunan

Mobil pick up juga cocok dijadikan modal untuk membangun usaha jasa angkut material bangunan. Seseorang bisa menyewakan mobil pick up yang dimiliki kepada toko-toko bangunan yang mungkin belum memiliki kendaraan untuk mengangkut material bangunan yang dijual, seperti semen, pasir, cat, besi, hingga kayu. Usaha ini tentunya dibutuhkan hampir di seluruh wilayah, terutama wilayah perumahan dan ruko.

Jasa Penitipan Barang dengan Antar-Jemput

Jasa Penitipan Barang dengan Antar-Jemput

Di daerah Malang, Jawa Timur, ada usaha jasa penitipan barang dengan antar-jemput bagi wisatawan yang ingin menitipkan barang bawaan yang banyak. Jasa ini biasa digunakan oleh wisatawan yang belum bisa check in atau sudah check out penginapan, namun tidak membawa kendaraan pribadi. Supaya wisatawan tersebut bisa tetap traveling kota tanpa repot membawa barang selagi menunggu waktu check in atau waktu keberangkatan kereta dan pesawat, mereka bisa menitipkan barang bawaan pada jasa penitipan ini.

Jasa penitipan ini menawarkan antar-jemput barang titipan langsung ke lokasi wisatawan berada. Antar-jemput barang titipan ini tentunya menggunakan mobil pick up. Usaha penitipan barang ini akan sangat dibutuhkan, terutama di kota-kota wisata. Apalagi saat musim liburan, usaha ini tentunya semakin banyak dibutuhkan.

Pesan Antar Gas Elpiji dan Air Galon

Pesan Antar Gas Elpiji dan Air Galon

Terakhir, usaha yang juga cocok dijalankan dengan mobil pick up adalah usaha pesan antar gas elpiji dan air galon. Karena keduanya memiliki bobot yang tidak ringan, sehingga butuh effort lebih ketika ada yang ingin membeli gas elpiji dan air galon.  Saat ini, gas elpiji dan air galon sudah banyak dijual dengan sistem pesan antar, sehingga pemesan tidak perlu repot saat ingin membeli kedua benda ini.

Mobil yang sangat pas untuk usaha ini tentunya adalah mobil pick up. Dengan memanfaatkan kapasitas bak belakang yang luas pada mobil pick up, penjual dapat mengangkut gas elpiji dan air galon dalam jumlah banyak sekaligus dan mengantarkannya ke rumah pembeli.

Delapan jenis usaha pakai mobil pick up di atas bisa menjadi pertimbangan Anda yang ingin memulai usaha. Dimulai dengan memilih mobil pick up yang tepat sesuai kebutuhan bisnis karena akan menjadi modal usaha nantinya. Seperti mobil pick up Formo Max yang memiliki ukuran bak luas serta bukaan bak yang enteng pada ketiga sisinya. Semakin memudahkan dan memberi rasa nyaman pengemudi dengan setir enteng berkat teknologi EPS (electric power steering) dan sistem keamanan ABS agar menghindari roda mengunci saat pengereman darurat.

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer