Cara Tepat Membersihkan & Mencegah Debu di Mobil

20 March, 2024
clock-bold
5 menit membaca

Image Cara Tepat Membersihkan & Mencegah Debu di Mobil

Membersihkan mobil secara rutin, tidak hanya dilakukan ketika musim penghujan. Pada musim kemarau, mobil perlu untuk dicuci secara berkala meski hanya terdapat debu-debu yang menempel.

Debu yang menempel pada mobil ketika musim panas ini bila tidak dibersihkan dengan baik, bisa membuat body mobil menjadi kusam. Bahkan apabila tidak dibersihkan dengan benar, debu ini dapat menimbulkan baret yang merusak penampilannya.

Zaman dahulu banyak pemilik mobil membersihkan debu menggunakan kemoceng, namun ternyata cara ini dapat menyebabkan baret pada mobil. Pasalnya pada bagian kemoceng terdapat bagian yang keras yang dapat membuat bodi mobil tergores. Selain itu, dalam membersihkan debu dengan kemoceng biasanya tidak bisa bersih secara merata.

Nah, supaya tidak terjadi kerusakan pada bodi mobil, Anda dapat menyimak ulasan di bawah ini bagaimana cara tepat membersihkan debu di mobil tanpa baret.

Cara Tepat Membersihkan & Mencegah Debu di Mobil

Cara Membersihkan Debu Di Mobil

Untuk menghindari goresan yang tidak diinginkan, debu yang menumpuk pada permukaan mobil tidak boleh dibersihkan secara sembarangan. Berikut adalah beberapa cara untuk menghilangkan debu secara efektif.

  • Cuci Mobil dengan Bersih

Cara pertama untuk membersihkan mobil berdebu adalah mencuci mobil dengan lembut dan pelan. Saat melakukannya, gunakan air bersih dan sabun mobil yang lembut.

Saat mencuci mobil, lakukan gerakan melingkar dan pastikan semua bagiannya bersih, termasuk bodi, kaca, dan velg. Hindari menggunakan spons atau sikat kasar yang dapat meninggalkan goresan pada permukaannya, lebih baik menggunakan lap microfiber.

  • Semprot dengan Air

Sebelum Anda mulai mencuci mobil, semprotkan air dengan tekanan terlebih dahulu. Ini akan menghilangkan debu yang menempel pada permukaan mobil dan mengurangi risiko goresan saat Anda mulai menggunakan lap microfiber.

  • Keringkan dengan Benar

Pengeringan setelah mencuci mobil perlu diperhatikan. Keringkan bagian mobil secara menyeluruh agar tidak ada bulir-bulir air yang tertinggal. Apabila terdapat air yang tersisa setelah mencuci mobil akan membuat debu mudah untuk menempel.

  • Menggunakan Clay Bar

Clay bar sangat membantu menghilangkan partikel kecil yang menempel pada permukaan mobil, seperti debu. Gunakan clay bar dengan hati-hati dan ikuti petunjuknya.

  • Bersihkan Secara Rutin

Membersihkan mobil tidak harus menunggu sampai kotor. Namun dapat Anda bersihkan secara berkala, seperti dua minggu sekali apabila mobil berada di garasi. Namun bila penggunaannya cukup instens, maka perlu dibersihkan lebih cepat daripada biasanya.

Cara Agar Debu Tidak Mudah Menempel di Mobil

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan agar debu tidak mudah menempel pada di mobil. Beberapa cara ini cukup mudah dilakukan dan hanya perlu ketelatenan.

  • Gunakan Wax Pelindung

Setelah mobil dibersihkan, langkah selanjutnya untuk membersihkan mobil berdebu adalah menambahkan lapisan wax pelindung pada permukaannya. Lapisan wax akan melindungi cat mobil dari goresan dan kerusakan lainnya.

Untuk menghalangi debu dan kotoran pada masa mendatang, oleskan wax dengan gerakan melingkar dan bersihkan dengan kain microfiber yang bersih.

  • Perhatikan Lokasi Parkir

Memarkir kendaraan juga cukup penting untuk menjaga kebersihan mobil. Pilih lokasi parkir yang tertutup atau berada di dalam bangunan sehingga tidak mudah kotor.

Bila diparkir di lokasi yang terbuka tentu akan lebih banyak debu yang menempel, serta bisa timbul baret pada mobil apabila di parkir di pinggir jalan karena tersenggol oleh kendaraan lainnya.

  • Gunakan Penutup Mobil

Saat mobil tidak digunakan, gunakan penutup mobil untuk melindunginya dari debu, serbuk sari, dan kotoran lainnya.

  • Gunakan Vacuum Cleaner

Selain membersihkan bagian luar mobil, pastikan Anda juga membersihkan bagian dalamnya dengan vacuum cleaner secara rutin untuk menghilangkan debu dan kotoran yang terperangkap di dalam.

Cairan Anti Debu Untuk Mobil

Cairan Anti Debu Untuk Mobil

Demi memberikan perlindungan kepada body mobil agar tidak mudah berdebu, Anda bisa menggunakan beberapa cairan anti debu seperti di bawah ini:

  • Wax Mobil

Adalah cairan pembersih bodi mobil yang melindungi permukaan mobil dari kerusakan dan meningkatkan tampilan cat mobil lebih berkilau. Wax mobil terbuat dari bahan dasar seperti wax sintetis atau carnauba, yang dapat membentuk lapisan pelindung pada bodi mobil.

  • Quick Detailer

Cairan pembersih bodi mobil alternatif yang bagus untuk noda dan kotoran halus pada bodi mobil. Ini bagus untuk digunakan jika tidak ingin mencuci mobil Anda secara menyeluruh.

  • Clay Bar Lubricant

Merupakan pembersih bodi mobil yang digunakan saat melakukan perawatan mobil. Cairan ini bertindak sebagai pelumas saat clay bar digunakan. Clay bar membersihkan kotoran yang menempel pada mobil yang tidak dapat dibersihkan dengan shampoo mobil biasa.

  • All-Purpose Cleaner

Cairan pembersih bodi mobil, yang dapat digunakan untuk membersihkan seluruh bodi mobil, baik dalam maupun luar, dengan berbagai tujuan.

Membersihkan Debu Pada Mobil Hitam

Bagi pemilik mobil warna hitam, membersihkannya dari debu sebenarnya tidak jauh berbeda dengan mobil dengan warna lainnya. Namun mobil warna hitam biasanya lebih mudah untuk terlihat kotor ketika ada debu yang menempel sehingga warnanya terlihat kusam.

Anda bisa membersihkannya dengan cara-cara seperti di atas, namun perhatikan untuk memberikan lapisan pelindung agar mobil hitam Anda tidak mudah kotor. Selain itu, rentan waktu yang dilakukan untuk mencuci biasanya lebih cepat daripada mobil warna cerah, dikarenakan warna gelap yang lebih mudah terlihat dengan noda atau debu.

Seperti itulah cara tepat membersihkan debu di mobil tanpa baret. Setelah menyimak penjelasan di atas, pastikan untuk menjaga mobil Anda tetap bersih meski jarang digunakan. Pasalnya dengan mobil yang selalu bersih tentu menjadi lebih nyaman dan dapat digunakan kapan saja.

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer