6 Tips Produktif Kerja Mobile di dalam Mobil

31 January, 2023
clock-bold
3 menit membaca

Image 6 Tips Produktif Kerja Mobile di dalam Mobil

Pasca pandemi, bekerja tidak lagi harus di kantor. WFH atau Work From Home sudah menjadi hal umum bagi para pekerja. Selama pekerjaan yang dilakoni sifatnya fleksibel, maka kerja bisa dilakukan dimana saja. Termasuk kerja mobile.

Ya, kerja mobile atau mobile working menjadi tren tersendiri saat ini. Pasalnya, tidak semua rumah mumpuni dan kondusif untuk bekerja. Maka, kerja mobile bisa menjadi pilihan. Mobile working adalah metode kerja yang dilakukan tanpa terikat oleh waktu dan tempat, melainkan hanya membutuhkan teknologi untuk melakukan pekerjaan tersebut.

Kerja mobile menitikberatkan pada kenyamanan dan fleksibilitas karyawan dalam menyelesaikan pekerjaannya. Terlebih Anda yang membutuhkan suasana baru bekerja, cara ini sangat direkomendasikan dan bahkan dapat dilakukan di dalam kendaraan Anda.

Bekerja secara mobile di dalam mobil bisa menjadi salah satu hal menarik, karena konsentrasi dalam bekerja menjadi lebih tinggi. Anda akan lebih fokus saat bekerja karena kenyamanan yang baik terutama didukung kabin yang nyaman disertai jok yang empuk.

Namun begitu, tidak semua kerja mobile di dalam kendaraan bisa membuat nyaman. Jika Anda tidak menyiapkan media internet yang baik, tentu bisa membuat kerja menjadi tidak nyaman. Oleh sebab itu, simak tips produktif kerja mobil di dalam mobil berikut ini. Apa saja?

6 Tips Produktif Kerja Mobile di dalam Mobil

1. Siapkan Alas atau Meja Kerja

Untuk bekerja di dalam mobil, Anda membutuhkan alas atau meja kecil untuk menyimpan laptop kerja. Kabar baiknya, New Cortez dilengkapi dengan Multipurpose Seat Tray yang dapat digunakan sebagai meja kerja. Anda bisa nyaman bekerja dengan menggunakan alas berupa tray tersebut. Fitur Multipurpose Seat Tray ini membuat Anda betah berlama-lama dalam menyelesaikan pekerjaan di perjalanan ketika harus mengejar deadline. Sebagai alternatif juga dapat digunakan untuk makan di perjalanan di tengah aktivitas bekerja.

2. Siapkan Jaringan Internet

Jaringan internet merupakan hal penting yang harus ada ketika Anda bekerja secara mobile. Oleh karena itu, pastikan laptop Anda terhubung dengan internet yang stabil saat bekerja. Anda bisa menggunakan mobile wifi, modem, atau tethering melalui smartphone. Cara lainnya yaitu dengan parkir mobil di tempat yang menyediakan wifi, lalu gunakan wifi tersebut untuk bekerja di dalam mobil.

3. Pastikan Kendaraan Nyaman dan Bersih

Kenyamanan dalam bekerja juga merupakan hal yang penting untuk diperhatikan. Jadi, pastikan kendaraan atau mobil Anda nyaman digunakan untuk bekerja. Jagalah kebersihan dan kerapihan mobil agar mood bekerja tetap baik. New Cortez merupakan kendaraan yang nyaman digunakan untuk bekerja mobile karena menawarkan jok captain seat yang memungkinkan Anda untuk bekerja dengan santai dan leluasa di dalam mobil.

4. Duduk dengan Posisi Tepat

Agar lebih nyaman kerja mobile di dalam mobil, pastikan Anda duduk dengan posisi yang tepat. Bersandarlah pada sandaran jok dengan nyaman agar tidak mudah pegal. Selain itu, usahakan untuk bergerak sesekali guna mengistirahatkan tubuh, terutama tulang belakang dan mata.

5. Pastikan Kabin Dingin

Kabin yang dingin akan membuat Anda lebih nyaman dalam bekerja. Itulah mengapa Anda perlu memastikan kaca jendela mobil Anda tertutup. Jika Anda bekerja di dalam mobil pada siang hari, maka sinar matahari akan membuat kabin bagian dalam terasa panas. Oleh karena itu, tutuplah kaca samping menggunakan tirai agar kabin tetap dingin agar AC dalam mobil juga lebih terasa.

6. Hindari Parkir di Ruangan Tertutup

Tips produktif kerja mobile di dalam mobil berikutnya adalah dengan menghindari parkir mobil di garasi atau ruangan tertutup lainnya. Ketika Anda memarkir kendaraan dan bersiap untuk bekerja di dalamnya, pilihlah tempat yang terbuka dan luas. Hal ini akan membuat Anda lebih nyaman dalam bekerja.

Itulah beberapa tips kerja mobile di dalam mobil yang bisa Anda jajal agar tetap produktif. Kenyamanan dalam bekerja itu nomor satu, oleh sebab itu pastikan Anda bisa menyelesaikan setiap pekerjaan Anda hingga akhir dengan perasaan dan kondisi yang nyaman.

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find Your
Wuling

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer