Kenali Dulu Fitur Keselamatan Wuling Almaz yang Canggih

22 July, 2020
clock-bold
3 menit membaca

Image Kenali Dulu Fitur Keselamatan Wuling Almaz yang Canggih

Saat peluncurannya beberapa bulan lalu, Wuling Almaz menjadi pusat perhatian di antara kalangan pecinta otomotif, baik laki-laki maupun perempuan. Desain yang elegan, mesin yang mumpuni, dan fitur multimedia berkelas membuat banyak orang ingin menjajal fitur-fiturnya, termasuk pada fitur keselamatan  mobil Almaz ini.

Nah, saat ini, bukan hanya kaum laki-laki saja yang identik atau mengikuti perkembangan otomotif di dunia. Tak sedikit perempuan  ikut memantau perkembangan otomotif, bahkan hobi berpetualang sendiri dengan mobil pilihan mereka. Hal ini secara tidak langsung membuat mereka selektif dalam memilih kendaraan yang tepat untuk menemani kegiatan mereka sehari-hari.

Teman Perjalanan Para Perempuan Hebat

fitur keselamatan pada mobil wuling almaz

Berbicara tentang Wuling Almaz yang masuk ke dalam kelas SUV, mobil jenis ini memang masih diidentikan dengan laki-laki, mengingat desain yang terlihat garang cocok untuk dikendarai laki-laki. Tapi, sesungguhnya, Wuling Almaz mendesain setiap fitur yang ada pada Wuling Almaz untuk semua pecinta otomotif, tak terlepas untuk para perempuan hebat yang senang berpetualang dan menjelajah berbagai tempat dengan kendaraan pribadi.

Bagi Anda kaum perempuan yang senang dengan aktivitas berpetualang di jalan atau yang lebih dikenal dengan road trip, Wuling Almaz adalah jawaban yang cocok bagi Anda, mengingat selain fitur multimedia berkelas yang siap menemani petualangan Anda, Wuling Almaz juga dilengkapi fitur keselamatan terbaik sehingga membuat Anda dapat berkendara dengan aman.

Baca juga: 4 Tipe Wuling Almaz dan Kelebihannya Masing-Masing

Fitur Keselamatan yang Canggih

fitur keselamatan yang canggih pada mobil wuling almaz

Setiap detail pada Wuling Almaz menjadi perhatian khusus saat mobil ini diproduksi. Saat Anda berkendara bersama Wuling Almaz, Anda tidak perlu khawatir. Wuling Almaz dibekali dengan Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), dan Electronic Stability Control (ESC). Fitur canggih lainnya adalah Traction Control System dan Tire Pressure Monitoring System.

Selain itu, Wuling Almaz juga memberikan keselamatan dalam berkendara melalui 4 airbag (dua di depan, dua di samping), seat belt reminder, rem cakram pada roda belakang, dan ISOFIX untuk si buah hati. Sebagai tambahan, Wuling Almaz memberikan fitur keselamatan tambahan yang tak kalah bergengsi adalah Emergency Stop Signal dan Idle Stop. Untuk parkir, Almaz memiliki head unit 10.4 inci touchscreen yang dilengkapi kamera 360.

Baca juga: Kelebihan Fitur WIND Pada Wuling Almaz

Fitur Pengatur Kecepatan

fitur keselamatan pada mobil wuling almaz

Fitur lainnya, sudah tersedia juga Cruise Control, sehingga Anda bisa menjaga kecepatan kendaraan secara konstan agar Anda tidak perlu lagi menginjak pedal gas ketika berkendara. Fitur ini dapat diaktifkan mulai dari kecepatan 60 kpj dan diatur melalui tombol di sisi kiri setir.

Melalui beberapa fitur keselamatan terbaik ini, Wuling Almaz siap menemani perjalanan Anda setiap hari. Teruslah melaju tanpa batas bersama Wuling Almaz, dan raih setiap mimpi di depan mata, wahai perempuan-perempuan hebat Indonesia. Selamat menikmati perjalanan dengan Almaz!

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer

Find Your Wuling

Find EV
Charging

Buying Consultation

Buying
Consultation

Test Drive

Test
Drive

Find A Dealer

Find A
Dealer